Inilah Sukabumi

Inilah Sukabumi
Danau Situgunung, Kadudampit, Sukabumi.

Selasa, 26 September 2017

Pondok Halimun


Foto Esa Nugraha Putra.

Salah satu tempat favorit jalan kaki di Kabupaten Sukabumi adalah rute Perbawati - Pondok Halimun sepanjang 2km. Terletak di kaki Gunung Gede - Pangrango. Dari pusat kota Sukabumi berjarak 10km atau 30 menit berkendara.
Tempat ini dibangun oleh Pemerintah Kolonial Belanda sebagai perkebunan teh. Bangunan kolonial yang masih bisa dilihat adalah Saung Kabayan. Karena terletak di kaki gunung, anda dapat melihat pemadangan kota Sukabumi dari sini. View lainnya yang menarik adalah kebun teh yang masih terawat, hutan tropis, sungai dan kabut. Hawanya sejuk hingga dingin. Waktu terbaik untuk berkunjung adalah pagi hingga siang hari.
Tiket masuk di Pos Perbawati adalah Rp. 10.000,-/orang. Direkomendasi anda parkir kendaraan di pos ini untuk kemudian menikmati jalan kaki hingga Pondok Halimun. Di Pondok Halimun tersedia sarana untuk beristirahat dan kedai makanan minuman. Setelah itu anda boleh balik lagi ke Perbawati dengan rute yang sama. Menyenangkan.

Foto Esa Nugraha Putra.
Saung Kabayan.

Foto Esa Nugraha Putra.
Perkebunan teh.

Foto Esa Nugraha Putra.
Sungai jernih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...