Inilah Sukabumi

Inilah Sukabumi
Danau Situgunung, Kadudampit, Sukabumi.

Kamis, 18 Juli 2013

Gunung Padang (2): Piramida Yang Ditunggu Itu...




Gambar imajiner situs Gunung Padang karya arsitek Pon Purajatnika. 

Inilah sketsa piramida Gunung Padang yang dinanti itu. Memang masih hipotetik, demikian gambar ini dilansir oleh Andi Arief melalui akun facebooknya, Andi Arief Dua tanggal 18 Mei 2013. beberapa hal baru patut dicatat:
> Terdapat sungai besar di muka piramida. Bahkan terdapat sungai lebih kecil yang mengelilingi bangunan ini.
Apakah ada hubungannya atau tidak, tetapi nyatanya letak Gunung Padang menjadi titik mata air bagi sungai Cimandiri yang bermuara di Palabuhanratu, dan Sungai Cikondang yang bermuara ke sungai Citarum yang bermuara di Sunda Kalapa.


Perhatikan, sebelah kiri adalah sungai Cimandiri, sebelah kanan adalah sungai Cikondang. Titik merah adalah lokasi Gunung Padang.
> Sketsa ini berkembang setelah proses ekskavasi sisi timur piramida. Nampaknya di bawah punden berundak lima tingkat yang telah kita kenal, masih terdapat konstruksi piramida yang lebih besar. Inilah proses ekskavasi itu:

Susunan batuan yang nampak setidaknya membantah sebagian asumsi yang mengatakan batuan tersebut tersusun karena proses alamiah.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...